Cara Memulai Bisnis Property Tanpa Modal Bagi Pemula
Bisnis property tanpa modal, mungkin nggak yah? Ternyata hal ini bisa dilakukan lho, asalkan kamu tahu cara memulainya.
Seperti kita ketahui jika bicara terkait tentang property tentu yang terbayang adalah uang dalam jumlah banyak, dan pastinya jika harus menggeluti bisnis ini akan memerlukan modal yang cukup besar. Tetapi jika kamu tahu tipsnya maka bayangan tersebut akan hilang.
Bisnis property memang bisa pasang surut, tetapi kebutuhan rumah dan property menjadi sebuah kebutuhan pokok yang harus dipenuhi oleh setiap orang. Artinya sejatuhnya bisnis property tetap akan ada yang membeli.
Jika bicara keuntungan, nggak usah ditanya lagi deh. Pasalnya setiap saat harga property pasti naik, jadi nggak ada property yang harganya turun. Sehingga keuntungannya pasti menggiurkan, so jangan heran banyak orang yang menggeluti dibidang ini.
Baca juga :
Lebaran Dengan Mobil Murah, Siapkan Uang Dari Sekarang
18 Ide Bisnis Mahasiswa 2022, Modal Kecil Untung Besar
Meski demikian, dari banyak orang yang menggeluti bisnis property ada yang sukses dan ada yang tidak. Nah, dilansir dari rumah123, berikut cara bisnis property tanpa modal yang bisa kamu lakukan, diantaranya:
Pelajari Produk Properti
Untuk memulai bisnis property tanpa modal maka kamu harus dituntut untuk mempelajari produk property itu sendiri. Kamu harus memahami seluk beluk bisnis ini, terkait dengan property yang nantinya akan kamu jual.
Jika kamu mempelajarinya, maka kamu akan mengetahui bahwa property tidak hanya satu atau dua jenis, tetapi memiliki aneka macam contohnya: kamu bisa mendalami istilah tentang lahan atau tanah, hingga bangun berupa rumah atau bangunan khusus.
Istilah-istilah dalam bisnis property juga harus kamu kuasai sehingga jangan sampai ketika berhadapan dengan klien kamu tidak bisa menjawab terkait dengan salah satu istilah property.
1.Tanah atau Lahan
Langkah selanjutnya dalam bisnis property tanpa modal adalah memahami produk yang paling banyak di cari atau popular yaitu tanah sebagai produk bisnisnya, karena tanah atau lahan ini tidak memerlukan biaya perawatan yang tinggi.
Bahkan tanpa memiliki tanah tersebut kamu juga bisa mendapatkan keuntungan yang banyak. Seperti dengan menjadi perantara menyewakan tanah yang akan digunakan untuk gudang, atau kebutuhan lainnya.
Kamu pun nggak harus repot atau mengeluarkan modal untuk mendirikan bangunan atau property di tanah kosong.
2. Properti Residensial
Produk bisnis property tanpa modal selanjutnya yang banyak dicari adalah property residensial atau dikenal dengan rumah tinggal. Untuk produk ini bisa bermacam-macam, ada rumah, apartemen, rumah susun, hingga indekost.
Lahan inilah yang paling banyak dicari masyarakat. Selain dari pertumbuhan penduduk yang semakin padat, mengakibatkan permintaan tinggi, sehingga mendongkrak harga jual selalu naik dari tahun ke tahun.
Sehingga jangan heran jika banyak developer yang berani mengucurkan uang triliunan rupiah untuk membangun perumahan, apartemen, hingga cluster-cluster kecil.
3.Properti Komersial
Selain itu, ada produk bisnis property tanpa modal dalam bentuk property komersial. Segmen ini juga banyak di cari oleh masyarakat. Yang termasuk dalam property komersial diantaranya rumah toko (ruko), gedung perkantoran, pusat perbelanjaan, gedung pelayanan, dll.
Jika bicara nilai, maka pada segmen ini memiliki nilai yang sangat fantastis, apalagi jika property tersebut pada sebuah daerah yang starategis. Karena property komersial sering menjadi rebutan bagi para pelaku usaha, karena nilai strategis lokasi mampu mendongkrak keuntungan sebuah bisnis.
Contohnya: ketika kamu berjualan handphone disekitar pemukiman akan berbeda ketika kamu menjual handphone pada sebuah pusat perbelanjaan terkanal.
4.Property lainnya
Diatas merupakan beberapa produk property yang sangat popular dengan permintaan pasar yang banyak. tetapi selain itu, dalam produk bisnis property tanpa modal ada juga property lainnya. Karena banyak jenisnya, maka ada beberapa yang bisa kamu ketahui.
Contohnya bangunan untuk keperluan industry seperti gudang, bangunan pabrik, manufaktur, perakitan atau untuk penelitian atau pengembangan. Bahkan ada juga property yang dipergunakan sesuai fungsinya seperti, bandara, sekolahan, rumah sakit, tempat ibadah, dll.
Cara Bisnis Properti Tanpa Modal Bagi Pemula
Setelah kamu mengetahui produk property terkait dengan kelebihan dan kekurangan produk yang akan kamu jual. Maka kamu juga harus mempelajari seberapa banyak peluang bisnis property yang akan kamu jalani.
Nah, agar kamu bisa mendapatkan keuntungan dari bisnis property tanpa modal maka kamu juga harus mengetahui posisi kamu dalam bisnis tersebut, apakah kamu menjadi makelar, agen property, atau membuka jasa penyewa property.
1.Makelar atau Perantara
Saat memulai bisnis property tanpa modal maka langkah pertama yang harus kamu jalani adalah menjadi makelar/ calo atau peratara antara penjual dan pembeli. Kamu cukup mendata beberapa bangunan property yang dijual atau disewakan, kemudian kamu menemukan orang yang membutuhkan property.
Meski demikian, sebelum mendatanya kamu juga harus bertemu dengan pemilik property dan membuat kesepakatan jika kamu akan membantu menjual property dengan mendapatkan keuntungan atau komisi yang disepakati.
Hubungi pemilik properti, lalu jalin komunikasi yang baik dengannya. Setelah itu, buat kerja sama dan pastikan perhitungan komisi.
2.Agen Property
Ketika kamu sudah membangun banyak relasi terkait dengan property yang kamu data maka langkah lebih maju selanjutnya adalah membangun agen property. Tahap ini kamu juga telah memasuki bisnis property tanpa modal.
Dari sekian jenis property yang ada dalam data base kamu, maka kamu juga bisa menjalin kerjasama dengan pemilik property untuk mendirikan kantor, bisa dengan sistem bagi hasil atau dengan mengontrak dengan harga yang miring.
Disini kamu dituntut untuk membangun brand yang meyakinkan dan membuat strategi pemasaran yang jelas dan tepat. Sehingga kamu harus mengetahui seluruh seluk beluk property yang akan kamu jual yang ada dalam data base.
Sederhananya, ketika kamu menemukan calon pembeli, kamu harus menawarkan sesuai dengan keinginan konsumen baik dari tipe impian, hingga kisaran harga yang dimiliki oleh konsumen. Sehingga jika ada pilihan yang tidak cocok maka kamu bisa menawarkan opsi lainnya.
3.Jasa Sewa Properti
Dalam dunia property bukan saja terjadi jual beli, karena harga property yang mahal maka ada peluang untuk membuka jasa sewa property. Jika kamu buka jasa seperti ini maka kamu masuk dalam bisnis property tanpa modal.
Sama seperti mendirikan agen property, kamu juga bisa mendata property apa saja yang disewakan dimulai dari daerah tempat kamu tinggal, kemudian meluas pada tingkat kelurahan, meluas lagi kamu mendata tingkat kecamatan, hingga bisa cangkupan satu kota.
Langkahnya kamu mendatangi pemilik property yang akan di kontrakan atau disewa, dan kamu menawarkan jasa untuk membantu agar property tersebut cepat menemukan penyewanya dengan keuntungan berupa komisi yang disepakati.
4.Membangun relasi
Setelah kamu memiliki data baik sebagai makelar, agen, atau jasa penyewaan property, maka selanjutnya adalah kamu membangun hubungan relasi. Semakin luas jaringan yang kamu bangun, maka akan semakin besar pula peluang sukses dalam bisnis tersebut.
Kamu bisa membangun relasi dengan siapa saja, bisa dengan pemilik property maupun pembeli, bisa dengan sesama perantara, agen property atau pelaku bisnis bidang property lainnya. Sehingga peluang untuk dapat menjual property lebih tinggi dari pada harus menjadi single fighter.
Contohnya: Ketika kamu memiliki calon konsumen tetapi kamu tidak memiliki kriteria property yang diinginkan pembeli, maka kamu bisa bekerja sama dengan agen property lain yang memiliki kriteria yang dimaksud, nanti masalah keuntungan akan disepakati antara kedua belah pihak.
Artinya lebih baik saling berbagi keuntungan dengan sesama pelaku bisnis property meski lebih kecil tetapi bisa beberapa kali sukses atau closing.
5. Mulai dari Lingkungan Terkecil
Untuk memulai bisnis property tanpa modal selanjutnya dapat diawali dengan membangun data base terkait property yang akan dijual atau disewakan dari lingkungan sekitar. Kamu bisa mendata dari tingkat RT tempat kamu tinggal.
Amatilah di lingkungan RT kamu ada berapa property yang dijual atau disewakan. Buat data terkait spesifikasi property tersebut lengkap, bisa ditambah dengan foto-foto dan kamu sebaiknya telah membuat kesepatakatan jika berhasil menjual property tersebut.
Kemudian kamu bisa mendata dengan cangkupan yang lebih luas ke tingkat RW, Kelurahan, hingga Kecamatan. Sehingga data base kamu akan semakin lengkap, dan kamu kedepannya memiliki kepercayaan dari calon pembeli.
6. Manfaatkan Situs Jual Beli Properti
Ketika kamu telah memiliki data base maka juga bisa memasarkan data yang kamu miliki secara online. Sekarang ini banyak kok situs atau aplikasi property yang bisa mempertemukan antara penjual dan pembeli. Memanfaatkan sosial media, atau membangun sendiri website jual beli dan penyewaan property.
Itulah beberapa cara dan penjelasan ketika kamu ingin memulai bisnis property tanpa modal bagi pemula. Semoga sukses!