Bisnis Franchise, Seluk Beluk dan Tips Sukses
Bisnis franchise merupakan sebuah metode bisnis yang dapat membantu pengusaha pemula untuk memulai bisnisnya. Sekarang ini bisnis Franchise telah banyak ditemui disekitar kita, dari makanan hingga minuman bahkan ritel.
Jika berbicara tentang membuka usaha tentu akan mudah diucapkan dari pada dipraktekan. Pasalnya untuk membuka bisnis diperlukan pengetahuan yang luas terkait dengan usaha yang akan dijalani. Banyaknya faktor yang harus dipertimbangkan membuat bisnis Franchise kini banyak diminati banyak orang.
dilansir dari sindo, bagi mereka yang ingin memulai usaha baru cukup dengan membeli sebuah merek usaha dan menyediakan lokasi untuk berusaha. Kemudian semua akan diurus oleh penyedia jasa franchise tersebut.
1.Apa Itu Franchise?
Franchise merupakan sebuah sistem bisnis yang menjual hak khusus dengan agar bisa memperluas distribusi brand usahanya. Dalam bahasa Indonesia sering dikenal dengan istilah waralaba. Bahkan sistem ini juga telah diatur oleh pemerintah.
Dalam peraturan Menteri Perdagangan RI No.71 tahun 2019 tentang Waralaba. Waralaba merupakan hak khusus yang dimiliki seorang atau badan usaha terhadap bisnis dengan ciri khas dalam rangka memasarkan barang atau jasa yang telah terbukti berhasil dan dimanfaatkan atau digunakan oleh pihak lain berdasarkan Perjanjian Waralaba.
https://kontenstore.com/tips/tips-memilih-bisnis-franchise-yang-paling-menguntungkan/
Bisnis franchise ini tentu menjadi alternatif pilihan bagi kamu yang ingin memulai usaha tanpa harus dipusingkan membangun sebuah brand. Sehingga kamu cukup kerjasama dengan sebuah usaha yang telah memiliki brand terkenal dan memiliki pasar.
Langkah ini tentu sangat membantu, dalam bisnis franchise ini kamu tidak perlu mengeluarkan uang untuk branding. Selain itu, ada mentoring selama mengelola bisnis tersebut. Artinya bisnis ini memiliki tingkat keberhasilan yang cukup tinggi dan resiko yang rendah.
2.Istilah dalam Usaha Franchise
Ketika kamu akan terjun dalam bisnis franchise ini maka terdapat beberapa istilah yang mungkin saja terdengar asing bagi kamu. Karena itu, maka ada beberapa istilah yang harus kamu ketahui sebelum memulai bisnis franchise ini, diantaranya :
Franchisor
Merupakan seseorang atau badan usaha yang memiliki hak bisnis atau brand dimana didalamnya juga termasuk dengan hak kekayaan intelektual. Yang kemudian menjual hak usahanya pada pihak kedua bisa kepada individu maupun badan. Dimana tujuannya adalah untuk melebarkan sayap bisnisnay dan memperluas distribusi.
Franchisee
Merupakan seseorang atau badan usaha yang membeli hak bisnis dari franchisor.
Franchisee fee
Adalah sebuah biaya royalty atau lisensi atas sebuah brand untuk biaya operasional bisnis untuk jangka waktu yang telah disepakati. Biaya ini tentunya dikeluarkan oleh franchisee pada franchisor sebelum bisnis dimulai.
Royalty fee
Merupakan biaya yang ditanggung oleh franchisee setiap bulannya kepada franchisor ketika bisnis telah berjalan. Bisa dikatakan biaya ini seperti membership bulanan sehingga kamu terus membayarnya selama bisnis tersebut berjalan.
3.Contoh Beberapa Bisnis Franchise
Sekarang ini banyak jenis usaha yang mengembangkannya dengan metode franchise. Nah jika kamu ingin tahu dan seberapa cocok bisnis franchise yang akan kamu jalani dengan modal yang kamu miliki maka dibawah ini ada beberapa jenis bisnis franchise yang bisa kamu pertimbangkan :
1.Minuman
Bisnis franchise jenis usaha minuman ini banyak diminati oleh masyarakat. Apalagi bisnis franchise minuman ditawarkan dengan harga yang murah, tidak memakan banyak tempat, mudah dikontrol, dan mudah dijalaninya.
Jika kamu menyusuri jalan dan melihat penjual minuman dengan menggunakan sebuah brand yang terkelola dengan baik, maka dipastikan itu merupakan bisnis franchise jenis minuman seperti kopi susu, es boba, cheese tea, dan masih banyak yang lain.
2.Makanan
Selanjutnya adalah bisnis franchise pada jenis makanan. Biasanya makanan disini banyak dijumpai dalam bentuk booth makanan, hingga restoran cepat saji yang banyak tersebar. Jenisnya sangat beragam dari kebab, bakso, ayam goreng, martabak, hingga restoran cepat saji di mal-mal.
3.Logistik
Ada juga bisnis franchise pada usaha logistik atau ekspedisi. Perkembangan dunia digital mengubah perilaku masyarakat dalam berbelanja. Kini masyarakat banyak berbelanja dengan sistem online, sehingga usaha logistik dan ekspedisi kini menjadi primadona karena banyak dibutuhkan.
4.Retail
Selanjutnya ada juga bisnis franchise dibidang retail seperti supermarket dan minimarket yang sangat dikenal masyarakat. Bahkan saat ini minimarket telah merambah hingga daerah-daerah terpencil. Jika memiliki modal dan belum ada minimarket di daerah sekitar, maka kamu bisa memilih bisnis franchise jenis ini.
4.Tips Bisnis Franchise
Banyaknya jenis bisnis franchise yang ada saat ini tentu akan membuat kamu bingung jenis apa yang cocok dan cepat mendatangkan cuan. Kejelian dan kemampuan kamu dalam memilih bisnis franchise tentu akan terhindar dari resiko kerugian.
Nah agar kamu tidak bingung, maka inilah beberapa tips yang dapat kamu praktekan:
- Produk Banyak Diminati
Sebaiknya pilih bisnis franchise yang produknya terkenal dan banyak diminati masyarakat. Produk ini bisa berupa barang atau jasa, bisa juga memilih bisnis franchise yang memiliki beberapa item produk tentu akan lebih mudah memasarkannya karena memberikan banyak pilihan.
- SOP Jelas
Perhatikan dengan SOP atau Standar Operating Procedure. Dengan memiliki SOP yang jelas maka menjadi acuan kamu dalam menjalani bisnis tersebut. Karena dengan menjalani SOP yang jelas dan baik maka tidak akan merusak kualitas produk franchise yang akan kamu pasarkan.
- Merek Terdaftar
Pastikan sebelum kamu membeli sebuah produk franchise maka pastikan brand atau merek produk tersebut telah terdaftar secara resmi oleh pemerintah. Hal ini tentu akan menambah keyakinan kamu kalau produk tersebut bukan produk sembarangan.Selain itu, dengan terdaftarnya produk tersebut secara resmi maka kamu akan terhindar dari penipuan, manfaat lainnya adalah agar terhindar dari sengketa yang bisa saja terjadi dikemudian hari. Jika Franchisor belum mendaftarkan produknya dan mengalami gugatan maka kamu yang memasarkan produk tersebut akan terimbas masalah juga.
- Hubungan Baik dalam Jaringan Franchise
Perhatikan juga cara franchisor dalam berkomunikasi. Komunikasi tentu sangat penting antara franchisor dengan franchisee selama menjalani bisnis tersebut. Karena itu, sebaiknya kamu perhatikan cara franchisor dalam membin hubungan baik dengan para rekan bisnisnya. Hal ini tentu bertujuan agar mereka juga memberikan kemudahan kepada kamu selama menjalani kerja sama tersebut.
- Pilih Bidang yang Disukai
Memilih jenis bisnis franchise sebaiknya didasarkan kepada hal yang kamu sukai atau minati hal ini tentu akan menjadi sebuah usaha yang menyenangkan dalam menjalaninya. Contohnya ketika kamu memiliki passion dalam bidang kuliner maka alangkah baiknya jika kamu memilih franchise dalam jenis makanan dan minuman.
- Laporan Keuangan
Meski terlihat sepele, poin ini tentu menjadi hal yang sangat penting. Karena untuk menjadi seorang pengusaha, selain memiliki kemampuan teknis, kamu juga dituntut agar bisa membuat laporan keuangan sederhana.Karena itu, ketika franchisor menawarkan produknya, sebaiknya kamu meminta laporan keuangan dari franchisor untuk dipelajari. Karena dengan melihat laporan keuangan tersebut, kamu bisa mengetahui dan memastikan perusahaan yang dijalani sehat, dan open manajemen.Untuk itu hidarri bekerja sama dengan perusahaan yang tidak mampu atau tertutup terhadap laporan keuangannya. Perkembangan suatu bisnis dapat dilihat dari laporan keuangan. Sehingga pastikan pilih bisnis franchise yang memiliki keuangan sehat dan bertumbuh artinya memiliki prospek yang baik.
- Sesuaikan dengan Budget
Inilah pertimbangan yang harus pikirkan dengan masak. Jenis bisnis franchise yang akan kamu jalani tentu harus disesuaikan dengan modal yang kamu miliki. Tidak perlu memaksakan dan berharap hasil yang instan.Karena dalam merintis sebuah bisnis atau usaha memerlukan pengorbanan tenaga dan pikiran untuk mendapatkan hasil yang diharapkan. Jika tidak memiliki modal dan harus melakukan pinjaman, maka sebaiknya harus dihitung dengan seksama agar tidak mengalami gagal bayar dan berhutang.
5.Cara Memulai Bisnis Franchise
Ketika kamu sudah mengetahui dan menentukan jenis bisnis franchise yang akan kamu jalani maka lankah selanjutnya adalah bagaimana langkah awal yang harus kamu lakukan. Berikut beberapa poin yang bisa kamu lakukan :
1.Lakukan Survei
Ketika kamu telah menentukan jenis bisnis franchise yang sesuai dengan minat dan kesenangan kamu, maka langkah selanjutnya adalah melakukan survey untuk menentukan brand atau merek yang akana kamu beli.
Pada tahap ini kamu bisa langsung mengunjungi kantor franchisor dan bertanya langsung terkait penawaran yang diberikan, SOP, teknis, merek yang terdaftar, hingga laporan keuangan yang menentukan perusahaan sehat atau tidak.
Mengecek dan mengetahui jelas latara belakang bisnis yang akan kamu jalani tentu sangat penting, sebaiknya hindari dengan latar belakang yang tidak jelas.
2.Pilih dengan Teliti
Langkah selanjutnya meneliti dan menyortir brand yang telah kamu survey. Tentukan pilihan sesuai dengan minat dan pertimbangan sejauh mana keuntungan yang bisa kamu peroleh. Walau tidak harus dengan untung besar, namun angka realistis tentu lebih baik menjadi pertimbangan kamu.
3.Siapkan Tempat Strategis
Ketika kamu telah memilih brand maka mulai mencari lokasi yang strategis agar bisnis kamu bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Pilihlah lokasi yang banyak dilalui banyak orang lain. Atau spot yang memang menjadi pusat keramaian.
Selain itu, pertimbangkan juga apakah lokasi ramai yang telah kamu tetapkan terdapat competitor atau usaha sejenis. Jika jaraknya terlalu dekat maka sebaiknya mencari tempat lain, karena ketika kamu yang baru memulai harus bersaing dengan yang telah lama akan sulit untuk bersaing.
Itu dia berbagai hal tentang usaha waralaba yang perlu untuk kamu ketahui. Semakin tertarik dengan bisnis satu ini? Mulai cari peluang dari sekarang agar kamu bisa segera memulai bisnismu!
Dari uraian tersebut, tentu kamu telah memahami seluk beluk dan tips sukses untuk memulai bisnis franchise. Selamat mencoba dan sukses selalu!
baca juga : https://kontenstore.com/bisnis/peluang-usaha/jasa-penulisan-artikel-seo-murah-berkualitas/