BISNIS

5 Rahasia Laris Manis dan Proposal Usaha Soto Ayam

Proposal usaha soto ayam menjadi faktor penting ketika kamu ingin membuka usaha warung soto tetapi masih terkendala dengan modal.

Biasanya ketika kamu ingin membangun usaha dan modal yang kamu miliki kurang mencukupi maka kamu harus mencari kawan untuk berkolaborasi. Nah dengan pembuatan proposal tersebut maka calon pemodal akan mengetahui dengan detail usaha yang akan kamu jalani.

Lantas apa sih yang menjadi alasan kamu membuat usaha soto ayam? Tak dapat dipungkiri setiap daerah di Indonesia memiliki masakan yang bernama soto. Bahkan setiap soto disetiap daerah pasti disukai oleh orang dewasa dan anak-anak.

Sehingga tidak salah jika kamu ingin membuka usaha warung soto sudah telat. Meski demikian, banyaknya warung soto yang ada di kota sudah tidak bisa terhitung, karena itulah dalam proposal usaha soto ayam yang kamu buat harus mencantumkan apa keunggulan dibandingkan kompetitor.

Nah sebelum menyusun proposal usaha soto ayam, ada lho beberapa rahasia yang bisa menjadi rujukan kamu dalam menyusun proposal. Penasaran? Dilansir dari Unileverfoodsolutions,  inilah rahasia warung soto ayam bisa laris manis yang bisa kamu praktekan:

Rahasia Laris Manis Usaha Soto Ayam

Ketika kamu ingin berbisnis kuliner maka pastikan dulu jika kamu sangat mencintai pekerjaan itu. Karena bisnis kuliner ini menyangkut tentang rasa dan selera. Ketika kamu mencintai sebuah masakan, tentu akan menciptakan kuliner yang sangat lezat.

Nah agar laris manis usaha soto ayam maka ikuti beberapa langkah berikut ini:

1.Modifikasi rasa yang unik

Ketika kamu sudah mampu membuat soto ayam dengan rasa yang lezat, maka agar soto ayam kamu lebih legendaris, maka kamu dituntut agar bisa memodifikasi citarasa soto ayam yang baru. Dengan rasa yang khas maka pelanggan tidak akan berpaling dari warung kamu.

Seperti membuat kaldu yang kental, atau memodifikasi ayam yang biasanya di rebus, kali ini dipanggang. Lakukan eksperimen tersebut sehingga kamu menemukan paduan rasa dan resep baru yang memang memiliki cita rasa khas dan lezat.

Hasilnya, saat bersanding dengan para kompetitor tentunya soto ayam bikinan kamu memiliki nilai diatas rata-rata dibandingkan dengan kompetitor.

proposal usaha soto ayam
soto ayam dengan menu pendukung

2.Sajikan secara khas

Jika sebuah produk memiliki faktor kemasan yang harus menarik. Maka dalam usaha kuliner maka cara penyajian yang unik juga bisa membuat pengunjung tertarik. Memanfaatkan media sosial maka jika kamu mampu menyajikan soto ayam dengan gaya yang unik, maka bisa membuat netizen penasaran.

Beberapa cara yang unik, seperti soto gebrak, di Yogyakarta ada soto yang disajikan dengan batok kelapa, dan berhasil menarik pengunjung. Nah pikirkan kreatif apa yang akan kamu lakukan dalam menyajikan soto ayam kamu yang telah memiliki rasa yang khas.

Baca Juga :
5 Cara Memulai dan Proposal Usaha Pecel Lele Pasti Cuan
7 Potensi dan Proposal Tempe Mendoan Di Jamin Untung

3.Buat varian soto yang berbeda

Varian soto yang berbeda memang dapat kamu lakukan. Artinya kamu tidak hanya membuat satu menu soto ayam saja. Kamu juga harus menyajikan varian menu apa saja yang ada rumah makan kamu. Sehingga konsumen dapat memilih sesuai selera.

Jika tidak dari variasi menu makanan kamu juga bisa membuat variasi menu minuman, sehingga selain merasakan soto ayam kamu yang lezat mereka juga bisa merasakan nikmatnya minuman yang berbeda dari yang lainnya.

4.Cari lokasi yang Instagram-able

Karena generasi milenial lebih suka selfi dan eksis di media sosial, maka langkah selanjutnya yang bisa kamu masukan kedalam proposal usaha soto ayam adalah tentang kriteria pemilihan lokasi. Untuk itu disarankan mencari tempat yang memiliki nilai foto yang intagramable.

Lokasi juga harus di tengah kota yang padat penduduk. Kamu bisa kok memilih dipinggiran kota, dengan pemandangan sawah, atau berlatar belakang pegunungan. Sehingga konsumen yang datang bukan saja untuk kulineran tetapi bisa berswa foto.

Meski demikian yang menjadi perhatian adalah tempat yang kamu pilih tetap memiliki kenyamanan dan tempat parkir yang tidak mengganggu.

5.Lauk sampingan yang jadi ciri khas

Makan soto biasanya selalu di ikuti dengan lauk pendukung. Biasanya kerupuk, peyek, kripik udang dll. Nah kamu bisa mencari lauk sampingan yang cukup berbeda dengan warung soto kompetitor. Sehingga menjadi ciri khas soto ayam kamu.

proposal usaha soto ayam
penjual soto ayam

Isi Proposal Usaha Soto Ayam

1.Penjelasan Bisnis

Penjelasan bisnis berisi tentang latar belakang pemilihan bisnis tersebut, dan bagaimana peluang bisnis dari usaha yang akan kamu jalani. Tampilkan data-data yang menyatakan bahwa prospek warung soto ayam kamu bakal laris manis.

Cantumkan dalam proposal usaha soto ayam kamu terkait dengan keunggulan dan keistimewaan dari soto ayam yang kamu buat. Seperti yang ada dalam penjelasan diatas dengan cita rasa yang khas dan berbeda.

Baca Juga:
9 Langkah Bikin Proposal Bisnis Warung Sembako
Modal Kecil, Proposal Usaha Warung Indomie Pasti Untung

2.Menu apa saja yang dijual

Selanjutnya kamu bisa menjelaskan dalam proposal usaha soto ayam terkait dengan menu yang akan kamu jual. Variasi dari soto ayam kamu, cemilan pendukung, bahkan minuman khas yang memang hanya ada di warung soto kamu.

Kamu juga harus memberikan contoh setiap menu makanan dan minuman kepada calon pemodal yang ingin bekerja sama sehingga ia yakin dengan usaha yang kamu jalani. Selain itu, berapa harga jual setiap porsi soto ayam sehingga bisa menjadi dasar kalkulasi bisnis.

3.Pastikan memiliki tempat

Saat kamu mengajukan proposal usaha soto ayam sebaiknya kamu sudah memiliki tempat usaha. Tetapi jika belum maka kamu bersama pemodal juga bisa mencari tempat bersama. Mungkin rahasia mencari tempat yang intagramable bisa dipertimbangkan.

Namun jika kamu sudah memiliki tempat, maka pemodal juga bisa mensurvei apakah tempat yang kamu pilih cocok dan sesuai dengan target yang dibidik.

Pemodal tentunya akan melakukan pertimbangan terkait tempat usaha soto ayam. Pemodal juga akan memberikan masukan jika tempat yang kamu pilih kurang ternyata kurang prospektif.

4.Siapa target Pasar Anda?

Tempat tentu berhubungan dengan target pasar yang kamu bidik. Dalam proposal usaha soto ayam kamu harus tentukan target konsumennya. Apakah karyawan kantor, mahasiswa, masyarakat pemukiman.

Sehingga pemilihan tempat usaha berkaitan dengan target yang dituju.  Bisa dikantin sebuah perusahaan, di sekitar kampus jika targetnya mahasiswa, atau di perumahan.

5.Bagaimana dengan kompetitor

Ketika kamu telah memberikan penjelasan secara lengkap maka kamu juga harus menjelaskan bagaimana dengan kompetitor. Apakah persaingan usaha kamu ketat karena dekatnya jarak antara warung soto kamu.

Jika tergolong ketat tetapi memiliki jumlah penduduk yang padat maka patut diperhitungkan. Sehingga kamu juga harus menyusun rencana strategis apa yang akan kamu lakukan agar warug sembako kamu ramai.

proposal usaha soto ayam
rumah makan soto ayam yang sukses

6.Berikan Laporan Keuangan

Laporan keuangan merupakan hal yang penting dalam sebuah bisnis. Tapi kamu nggak perlu khawatir dengan masalah laporan keuangan jika kamu tidak mengerti akutansi. Pasalnya sekarang telah banyak aplikasi bisnis online yang bisa kamu pergunakan.

Masukan dalam proposal usaha soto ayam kamu terkait aplikasi keuangan yang akan kamu gunakan, aplikasi stok barang, dll yang menunjang kinerja usaha soto ayam. Sebutkan juga kelebihan dalam penggunaan aplikasi keuangan tersebut.

Pemodal tidak perlu lagi datang untuk mengecek bisnis soto ayam kamu setiap saat. Pasalnya dengan aplikasi tersebut pemodal bisa melihat transaksi usaha soto ayam kamu dari mana saja, dan dapat dilakukan kapan saja.

7.Jelaskan Manajemen Usaha

Bagaimana kamu akan mengatur jalanya bisnis, maka kamu harus menjelaskan dalam proposal usaha soto ayam Tahap ini kamu harus bisa menjabarkan bagaimana sistem manajemen yang akan kamu terapkan.

Apakah kamu akan menggunakan manajemen modern dimana terdapat banyak aplikasi bisnis yang bisa kamu down load dan gunakan. Dari stok barang, hingga kasir dan pengiraman barang, bisa dipantau dengan mudah.

8.Bagaimana Sumber Daya Manusianya?

Pekerja atau karyawan tentu menjadi hal yang penting, sebaiknya kamu jelaskan berapa kebutuhan tenaga kerja untuk menjalani usaha tersebut. Sehingga hal ini berkaitan dengan laporan keuangan, dari gaji karyawan hingga operasional.

9.Cantumkan lampiran yang lengkap

Proposal usaha soto ayam yang baik dan menarik tentu akan diberikan secara lengkap. Karena itu untuk meyakinkan pemodal maka kamu bisa mencatumkan atau lampirkan dokumen atau laporan yang akan mendukung usaha kamu.

Misalnya berkas-berkas kerjasama, contoh desain banner toko sembako kamu, bukti pendukung misalnya kuitansi sewa tempat, listrik tiap bulan, dll.

Itulah rahasia bagaimana usaha soto ayam kamu bisa laris manis dan bagaimana menyusun laporan proposal usaha soto ayam yang baik, dibawah ini juga ada contoh proposal yang bisa kamu modifikasi sesuai kebutuhan.

DOWNLOAD DISINI

gus miko

simpel and woles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button